Ide Bisnis Retail Menguntungkan yang Wajib Dicoba – Penjualan eceran di Indonesia tercatat tumbuh sebesar 1,90% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Secara historis pertumbuhan penjualan ritel tahunan Year on Year di Indonesia mencatat rata-rata sebesar 6,73% sejak tahun 2006 hingga 2025. Pencapaian tertinggi terjadi pada Januari 2010 dengan lonjakan hingga 40,30% sementara penurunan terdalam tercatat pada November 2008 sebesar -26,30%. Sektor ritel ini bukan ramai tetapi terus tumbuh karena kebutuhan konsumen yang tidak ada habisnya dari bahan pokok sampai gaya hidup. Bisnis yang fleksibel memiliki potensi untung harian dan bisa di sesuaikan dengan modal, retail adalah jawabannya.
1. Bisnis Ritel Berbahan Organik
Peluang bisnis ritel pertama adalah barang-barang berbahan organik. Dewasa ini, masyarakat Indonesia semakin terdukasi dengan ragam konten di internet. Kini mereka semakin sadar tentang betapa pentingnya keamanan dari produk-produk yang mereka gunakan. Baik itu dikonsumsi ataupun untuk di kenakan sehari-hari. Selain itu tren kembali ke alam juga semakin meningkat setiap tahunnya. Maka dari itu Masyarakat Global ini mulai melirik pada barang-barang berbahan organik. Karena mampu memberikan rasa aman dan nyaman bagi para penggunanya. Pasti banyak dari kamu yang berpikiran jika bahan organik itu terbatas pada sayuran dan buah-buahan namun kini sudah berkembang hingga bahan organik bukan hanya makanan saja.
2. Bisnis Ritel Denim
Denim adalah salah satu fashion item yang timesless atau tidak akan terlekang oleh zaman. Minat masyarakat terhadap denim akan selalu tinggi dan pemain baru dalam industri akan selalu hadir. Oleh karena itu, kamu memiliki dua pilihan yaitu ikut terjun dengan mendirikan bisnis ritel dengan brand denim sendiri atau menjual produk-produk denim yang sudah ada di pasaran. Setiap pilihan tentu memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri. Disatu sisi lain kamu harus merogoh uang cukup dalam untuk modal.
Baca Juga : Tips dan Rekomendasi Strategi Marketing untuk Bisnis Kamu
3. Bisnis Ritel Sepatu
Peluang bisnis ritel sepatu diprediksi akan booming pada 2021 seiring dengan meningkatnya antusiasme masyarakat dengan merek sepatu lokal. Masyarakat kini rela untuk berbondong-bondong memborong merek-merek sepatu lokal dengan harapan untuk dijual kembali sebagai koleksi atau digunakan sendiri. Selain itu bermain pada industri lokal kamu juga bisa menjadi importir sneakers merek luar negeri yang lekat denga freestyle.
4. Bisnis Ritel Dealer Sepeda Motor
Industri otomotif adalah salah satu sektir perusahaan usaha yang terus bergeliat. Pada tahun 2021 mendatang. Di prediksi industri ini akan mengalami pertumbuhan yang diakibatkan oleh beberapa faktor. Mulai dari relaksasi di sektor keuangan hingga BI Rate yang turun. Selain itu kini merek-merek motor besar tanah air juga telah meluncurkan produk-produk terbaru mereka yang mencuri perhatian khalayak. Relaksasi di sektor keuangan ini menjadi semacam stimulus bagi para konsumen. Dengan pembiayaan yang semakin mudah, masyarakat akan semakin tergerak untuk membeli motor yang notabenenya masih menjadi primadona sektor otomotif tanah air.
5. Bisnis Ritel Mabel dan Furnitur
Belum puas dengan peluang bisnis ritel di atas. Jika kamu tertarik dengan bisnis mebel dan furnitur sekarang ini semakin banyak generasi milenial yang memulai keluarganya sendiri. Namun, konsekuensinya adalah mereka harus memiliki tempat tinggal sendiri supaya tidak tergantung dengan orang tua. Maka dari itu mereka sudah mulai mencari pilihan furnitur-furnitur yang sekiranya cocok dengan selera mereka. Dalam membidik milenial sebagai target pada pasar dari segi desain furnitur.